Mencari makna dan berbagi ilmu untuk mendapatkan manfaat dalam kehidupan, dengan menciptakan kehangatan dalam kebersamaan.
About Me
- Sofie-BK
- BK SMP Muhammadiyah 30 be smart, be cool and be confidence
Tujuan
Tujuan adalah sesuatu yang ditentukan di awal dan diwujudkan di akhir, tempat memulai pemikiran dan akhir dari sebuah perjalanan ( ibnu qoyyim al jauziyah ).
Jika kita renungkan, ungkapan tersebut memiliki makna yang sangat dalam dan memberikan inspirasi kepada kita betapa pentingnya menetapkan sebuah tujuan pada setiap aktifitas maupun pekerjaan yang hendak kita lakukan.
Dalam hidup, kita seringkali dihadapkan dengan pertanyaan ataupun pernyataan yg terkait dengan tujuan, diantaranya; mau apa ?, kemana ?, seperti apa, saya ingin ini/itu, dll. ungkapan tersebut, meskipun sederhana memiliki kekuatan yang sangat besar, yg bisa mempengaruhi pergerakan individu dalam kehidupannya.
Jawaban dari pertanyaan tersebut merupakan sebuah tujuan. jika kita sudah tahu apa yang menjadi tujuan kita, akan sangat mudah bagi kita untuk mengarahkan diri kita agar bisa mencapai tujuan tersebut. Memiliki sebuah tujuan dapat memunculkan motivasi dari dalam diri kita. ketika motivasi sudah ada, maka ia akan menjadi motor penggerak yang sangat efektif dalam membantu kita meraih tujuan.
Tujuan juga merupakan bagian penting dari kebiasaan efektif seseorang, dimana Stephen R. Covey dalam bukunya the 7 habits of highly efective people menyebutkan bahwa kebiasan efektif manusia yang keempat adalah begin with the end mind (memulai sesuatu dari tujuan akhirnya).
Jadi...bersegeralah untuk menetapkan tujuan dari hal2 yang hendak kita lakukan.
Subscribe to:
Comments (Atom)
Pengertian Disiplin dan Penerapannya Bagi Siswa Sekolah
Pengertian Disiplin Dalam arti luas kedisiplinan adalah cermin kehidupan masyarakat bangsa. Maknanya, dari gambaran tingkat kedisipl...
-
Alhamdulillah ...sy bs sembuh dr penyakit yg membuat rekan2 sy terkejut, kasihan n prihatin. maklum, sblmny sy dikenal jrng sakit. kalopun s...
-
Berawal dari kejenuhan mengisi waktu selama masa pemulihan pasca operasi, saya coba dengan membuat blog ini. Berharap bisa bermanfaat untuk ...
